Pengaruh Model Contextual Teaching And Learning (Ctl) Melalui Lembar Kerja Peserta Didik (Lkpd) Terhadap Kemandirian Belajar Dan Hasil Belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Ips Kelas Viii Smp Terpadu Pondok Pesantren Nurul Huda
DOI:
https://doi.org/10.30599/jeco.v1i1.105Keywords:
Model CTL, kemandirian belajar, dan hasil belajar.Abstract
Penelitian ini berjudul pengaruh model contextual teaching and learning (CTL) melalui lembar kerja peserta didik (LKPD) pada mata pelajaran IPS kelas VIII di SMP Terpadu Pondok Pesantren Nurul Huda. Yang melatarbelakangi penelitian ini adalah ada beberapa faktor yang menyebabkan hasil belajar siswa meningkat dan menurun. Beberapa faktor tersebut adalah model pembelajaran yang diterapkan dan kemandirian belajar siswa. Peneliti ingin mengetahui apakah model CTL berpengaruh terhadap kemandirian belajar dan hasil belajar siswa. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana tingkat kemandirian belajar siswa dan hasil belajar siswa? Adakah pengaruh model CTL melalui LKPD terhadap kemandirian belajar dan hasil belajar siswa?. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh model CTL melalui LKPD terhadap kemandirian belajar dan hasil belajar. Metode penelitian ini adalah kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen semu (Quasy Experiment). Populasi dari penelitian ini adalah Kelas VIII SMP Terpadu PPNH yang terdiri dari 6 kelas. Sampel dari penelitian ini adalah kelas VIII A berjumlah 31 siswa yang merupakan kelas eksperimen dan kelas VIII B berjumlah 28 siswa yang merupakan kelas kontrol. Teknik pengumpulan data untuk mengetahui kemandirian belajar menggunakan angket dan hasil belajar menggunakan tes yaitu pre-test dan post-tes. Pengujian hipotesisnya menggunakan uji-t yang hasilnya 0,383 dengan signifikan 0,01. Dengan demikian H0 ditolak dan Ha diterima. Artinya ada pengaruh yang signifikan antara siswa yang diajar dengan model contextual teaching and learning (CTL) dan siswa yang tidak diajar dengan model contextual teaching and learning (CTL) terhadap kemandirian belajar dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPS.
Downloads
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2022 JECO: Journal of Economic Education and Eco-Technopreneurship
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.